Love Do [Part 8]

Sepulang sekolah, Keiko terkejut Dewa menunggunya di depan kelas.
"Hei.."..sapa Dewa.."..pulang bareng kan..?"
Keiko melihat jam tangannya.
"Aku ada panggilan meeting sama anak-anak OSIS.."
"..meeting..??,ada kegiatan yak..?"
"..iyah..sekolah mau bikin film indie buat dikirim ke festival film gitu.."
"..hubungannya sama kamu apa..?" tanya Dewa merasa aneh. Sejak kapan Keiko suka dengan film Indie.
"..aku juga baru mau cari tau apa alasannya.." ujar Keiko dan beranjak. Dewa hanya memandangi Keiko pergi. Tak bisa bertanya apa-apa lagi. Keiko agak lain. Padahal tadi di lapangan indoor basket,dengan sangat pede dia mengungkapkan rasa sukanya pada Keiko.
Dewa buru-buru mengalihkan pandangannya kearah lain saat melihat Keiko berbalik lagi kearahnya.
"..kalau mau pulang duluan juga nggak apa-apa,Wa'..aku naik bis saja..meetingnya mungkin lama.." kata Keiko setengah berteriak.
Dewa lalu menoleh lagi kearah Keiko.
"Apaaaa...??..naik bis..??..nggak pake..nggak pake..aku nungguin kamu sampe meetingnya selesai.." ujar Dewa jengkel mendengar Keiko mau naik bis pulangnya.
Dewa langsung berbalik arah ke tempat parkir tanpa menunggu protes Keiko.
Keiko tersenyum sendiri melihat ia menemukan kembali Dewa yang dulu. Lelaki cuek tapi penyayang itu sudah kembali ke bad habitnya. Pemarah.

---------------------------------------------------------------------

Selagi menunggu Keiko di tempat parkir,Dewa asik Online sendiri. Memasang status "you've stolen my heart,ikan asin" di facebooknya.
Tak berselang lama,beberapa orang menyukai statusnya,termasuk Jimmy.
"Dewa'..."
Dewa mengangkat wajahnya mendengar seseorang menyapanya. Lana..mantan pacarnya,muncul.
Dewa yang sejak putus mulai menghindar,kali ini tak bisa berbuat apa-apa. Hanya berdiam diri ditempat dan membalas sapaan Lana dengan senyum kecut.
"..mau ngapain lu..?"
"..kasar amat sih,Wa'..gue cuman mau baikan kali.."
"..lu nggak punya salah kali..ngapain mau baikan sama gue..?"
"..ya kalo nggak bisa baikan..balikan aja kalo gitu.."
Dewa menatap tajam kearah Lana. Lana hanya tersenyum tipis.
"..sinting lu..baikan aja nggak mau,apalagi buat balikan.."
Lana mendekat dan berdiri disamping Dewa. Dewa agak bergeser beberapa langkah. Menghindari kedekatan mereka.
"..come,on,Wa'..gue tau kali klo Keiko bukan tipe lo banget.."
Dewa menghela nafas.
"..si kutu buku itu nggak pantas buat elo..dia itu pantasnya sama Bimbi..another kutu buku disekolah kita ini..dan lu bukan tipe cowok yang mau berlama-lama di perpustakaan.."
"..gue nggak suka cara lo seperti ini..tau diri dong,Lan..lo bukan siapa-siapa gue lagi..Keiko pacar gue sekarang,dan gue harap lo menghargai itu.." Dewa memotong kalimat Lana.
"..lo bukan orang yang cepat jatuh cinta,Wa'.."
"..salah..yang benar..Keiko terlalu hebat hingga membuat gue cepat jatuh cinta sama dia..," ujar Dewa membenarkan apa yang hatinya sejak pagi mengiyakan peraasannya.
Lana terdiam. Ia mulai risih.
"..yang jelas..gue nggak terima lu sama si badut jepang itu.." kata Lana dan pergi.
Dewa menghela nafas. Sejak awal dia harusnya dengar kata-kata Jimmy. Kalau Lana masih punya feeling padanya. Sayangnya, nama Lana sudah digeser tempatnya oleh nama Keiko. Walaupun Dewa masih ragu.
Loh..apalagi..??bukannya ia sudah dengan jelasnya mengatakan bahwa Keiko telah mencuri hatinya...??
Arghhhh...baru kali ini gue dibuat bingung dengan perasaan gue sendiri.
Jangan bilang,perasaan buat Lana masih ada..??
Batin Dewa bingung.

Dilain tempat...
Keiko tersenyum senang saat ia melangkahkan kakinya kearah  parkiran. Betapa senangnya saat hobi blogging nya diketahui oleh beberapa teman-temannya di OSIS dan mengajaknya untuk membuat script untuk film Indie di sekolahnya. Usahanya berbuahkan hasil. Lomba ini menjanjikan Beasiswa ke Jepang. Negara yang selalu ingin ia datangi. Entah kenapa.
Namun langkahnya terhenti saat ia melihat dari jauh Lana dan Dewa sedang ngobrol.
Keiko menunggu hingga Lana pergi dan melangkah kembali ketempat parkiran. Dari wajah Dewa,Keiko melihat sesuatu yang aneh.
"..Wa'.." tegur Keiko.
"Hei..meeting ny sudah selesai..?" Dewa mencoba menetralkan perasaannya.
"..iyah.."
"..yuk,pulang..ini sudah jam 3 lewat.." ujar Dewa seraya melirik kejam tangannya.

Dalam perjalanan...
"..ehh,lo sudah makan siang belum..??gue lapar.." kata Dewa.
"..sudah,tadi bawa bekal kok.."
"..menunya..?" tanya Dewa penasaran.
"..hehehe..ikan asin.." jawab Keiko disela tawanya. Dewa juga tertawa.
",,tega kagak nyisain gue.."
"..sejak kapan suka ikan asin..??'' tanya Keiko. Merasa bodoh sendiri bertanya hal yang tak seharusnya ia tanyakan.
"..sejak kenal lo.." terjawab sudah oleh Dewa. Tapi bukan jawaban itu yang diinginkan Keiko
..harusnya seperti ini..
"..sejak elo sudah mencuri hati gue.."
hahaahahah...Keiko menggaruk kepalanya sambil tertawa, bukan menertawakan lelucon Dewa,tapi menertawakan jenaka di hatinya sedetik yang lalu.Geblek...!!!
"..tadi Lana nyamperin gue diparkiran.." tiba-tiba Dewa membicarakan hal lain.
"..ngapain..?" tanya Keiko cuek dan mengalihkan pandangannya keluar jalan.
"..biasalah..minta baikan..plus minta bal.."
"..gue nggak perlu lu kasih tau kali..konsumsi buat kalian berdua sajalah.."..Keiko memotong kalimat Dewa. Dewa melirik kearah Keiko. Nih cewek sejak pagi tadi aneh banget,pikir Dewa.
"..ya..ya..maksud gue..gue cuman minta persepsi lo aja.."
"ngapain minta persepsi gue..?..toh urusan kalian berdua bukan urusan gue..gue cuman sebatas membuat dia cemburu kan..?" Keiko menggigit lidahnya sendiri saat tak bisa mengontrol kata-kata itu keluar dari bibirnya.
Cemburukah..??
Dewa kemuadian tersenyum.
"hei..ikan asin..lu cemburu yah..?"
"enak aja..!!" Keiko menyela dan berbalik kearah Dewa.
"ya itu barusan..galak amat sih tanggapinya...cemburu tuhh.." Dewa tertawa geli melihat tingkah Keiko.
"enggaaaakkk...!!" Keiko membela diri.
"..iya dehhh..cemburu ahhh...hahahaha" Dewa terus mengganggu Keiko dengan menggelitik pinggang Kei. Keiko menghindar dengan gesitnya sambil tertawa tak tahan geli.
"..gue mau makaaaannn...lapaaar.." teriak Keiko sambil tertawa.
Dewa juga tertawa.
"..beneran cemburu..orang cemburu gampang lapar..hahaha" kata Dewa. Tapi Keiko mengejek Dewa dengan lidahnya dan membuang muka.
Dewa tertawa geli. Surprise melihat tingkah Keiko. Ikan Asin cemburu tuhh..hhaa..!!

---------------------------------------------------------------------

Malam hari, Keiko duduk depan notebook nya. Berpikir sejenak untuk memulai tulisannya. Kali ini butuh kerja keras untuknya membuat script film. Memang sih dia dikasi waktu selama 1 bulan. Tapi ia yakin ini akan cepat. Toh sudah banyak script yang tersimpan di harddisk nya. Hanya tinggal menyesuaikan topik nya tentang AIDS.
Sambil mengumpulkan bahan,Keiko sambil membuka Facebooknya dan tertawa geli membaca status Dewa.
Lebih terkejut lagi saat ponselnya berbunyi. ada SMS. Pasti dari Dewa. Ini kan sudah jam 9.
Benar saja.
"..hei..mw mengingatx 1 hal..bsok tmani gw main lg di indoor.."
seperti biasanya,jawabannya "oke.."
ehh,bunyi SMS lagi..still Dewa..
"..bekal ny bagi duaaa.."
Keiko tertawa dan membalasnya
",,nggak janji.. :p "
SMS berikutnya..
"..awas klo nggak..gw bikin cemburu lagi.. :p "
hahahah..Keiko tertawa dikamarnya. Dibalasnya...
"..gw juga bs kali bkin lu cemburu..tunggu pmbalasn gw.."
---------
",,wahh..ikan asin ngamuk..uuu..takuuttt..oke..kita liat,siapa yg kadar cemburunya gede'.."
---------
"..oke..siapa takut..cuman gw penasaran..klo cemburu lu ngapain yak..?"
---------
"..yg jelas gw nggak gampang lapar klo cemburu..smpe kalap makan ny..hha :p."
---------
"..haseummm.. >_
---------
"..hahaha..goodnight,tuan putri... :)"
---------
"..huhh..!!!"
---------
"..gw jemput yah..udah boleh kan..?"
---------
"..wahh,sori,Wa'..gw udah janji ikut kak Tomi ke perpustakaan kampusnya..mw nyari bahan tulisan.."
---------
---------
---------
Keiko garuk-garuk kepala sendiri karena Dewa tak membalas SMS nya lagi.
Tak lama kemudian bunyi SMS lagi. Dan Keiko melotot membaca isi SMS Dewa.
"..gw jemput jam 5 subuh..lo harus temani gw hunting foto sunrise..nggak pake nolak..sudah,gw mw tdur duluan,..jgn lupa bawa jaket..sama minyak telon lu..good night.."

Keiko tersenyum sendiri.
"..dasar cowok aneh..padahal gw cuma mancing..hahaha..cemburu nih yeee..." ujar Keiko dan melanjutkan memandangi status facebook Dewa.
Bagaimana dengan dirimu,Keiko...?? whether he has stolen your heart..??
Keiko hanya menggaruk hidungnya yang tak gatal. Sangat bingung.

0 komentar:

Posting Komentar